10 Tips Sukses Menggelar Pernikahan oleh Owner Ella Rias Pengantin Batam

Hai rekan-rekan pasangan yang hendak menikah berikut ini kami dari Ella Rias Pengantin Batam akan memberikan beberapa tips untuk bisa sukses menggelar acara Pernikahan.
Moment Pernikahan yang sakral ini memang akan bisa membuat kita bingung dalam mempersiapkan segala sesuatunya baik dari teknis maupun non teknis. apalagi anda merupakan pasangan yang anak pertama, tentu orang tua anda belum pernah menggelar acara besar ini.
untuk itu berikut ini beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk menghadapi acara Pernikahan;
1. Jauh-Jauh Tentukan kira-kira Tanggal Acara Pernikahan
Tanggal merupakan hal yang penting bagi pasangan, keluarga dan semua yang terlibat dalam acara pernikahan. Untuk itu pihak pasangan mempelai harus saling berkomunikasi antara kedua keluarga untuk bisa menentukan kapan hari pernikahan itu berlangsung. masing-masing adat punya kriteria penentuan hari H, namun itu semua kembali kepada hasil komunikasi antara kedua keluarga.
2. Hunting Tempat Pernikahan
Tempat acara pernikahan atau resepsi juga menjadi bagian penting, apalagi kita akan menyewa gedung resepsi atau hotel. Hal ini jauh-jauh hari harus kita survey berapa budgetnya, fasilitas apasaja yang kita peroleh hingga bagaimana kondisi luas area parkirnya yang kita sesuaikan dengan kapasitas tamu undangan yang kita undang.
Gedung ini banyak sisi baiknya lebih praktis karena rumah kita lebih rapi saat acara, namun anda harus mempertimbangkan juga bagaimana nanti catering sendiri atau pihak lain. dan anda juga harus mempersiapkan transportasi untuk antar jemput keluarga kita menuju ke tempat resepsi.
3. Memilih Konsep Acara
Pilihlah konsep acara sesuai dengan keinginan anda dan pasangan anda, namun alangkah lebih baiknya melibatkan keluarga kedua juga untuk berdiskusi. Konsep acara ini yang akan menjadi pedoman bagaimana pelaminan, baju, dan acara yang akan dilangsungkan baik oleh anda sendiri atau melibatkan Wedding Organizer seperti kami Ella Rias Pengantin Batam.
Konsep acara ini ada baiknya juga dsesuaikan dengan budget atau kantong anda agar dikemudian hari setelah selesai acara anda tidak kehabisan uang untuk bulan madu dan memulai keluarga baru anda.
4. Hunting Undangan & Souvenir
Undangan untuk pesta pernikahan ini memang penting, karena dengan undangan ini sebagai bentuk formal kita mengundang rekan, saudara, tetangga, dll. Ada baiknya undangan bisa menyesuaikan dengan konsep pesta anda nantinya namun tetap melihat kemampuan budget anda. Undangan yang unik dan back to nature kini digemari kembali.
Bagi anda yang punya saudara di Jogja, Solo, Bandung, Jakarta, Medan nah ini bisa minta tolong saudara atau teman anda untuk mensurveykan di kota itu, karena kota tersebut banyak pilihan advertising yang bagus dan harga juga sangat terjangkau.
Souvenir juga penting namun bukan keharusan bagia anda yang akan mengadakan pesta. Bagi yang ada dana khusus souvenir alangkah baiknya souvenir bisa banyak berguna dan bisa mewakili konsep pesta anda dan harga juga masih terjangkau. Kalau anda di kota Solo, Jogja, Bandung ini banyak pilihan toko-toko atau pasar yang banyak menyediakan souvenir yang unik murah dan keren-keren.
5. Hunting Fotografer dan Videografer untuk Prewedding
Dokumentasi ini sangat penting dalam penyelanggaraan acara Pernikahan, Konsep bagus, Pelaminan bagus namun tanpa adanya dokumentasi yang baik akan kelihatan jelek dan tidak ada kenangan yang bagus yang bisa kita lihat nantinya. Pilihkah tim dokumentasi yang bagus dan mempunyai komitmen untuk menjaga kualitas.
Bagi yang mempunyai dana lebih bisa juga membayar tim khusus untuk membuatkan wedding Cinema yang kini lagi trend dalam sebuah pesta pernikahan.
Untuk di Batam bisa anda menghubungi www.buayastudio.blogspot.com.
6. Memilih Perias/Mak Andam yang sesuai dengan keinginan kita
Ini hal yang tak bisa dianggap remeh, setelah anda bisadapat tanggal dan tempat anda bisa mencari Perias Pengantin yang sesuai dengan budget anda. Namun bagi anda yang bingung mau bertanya kepada siapa silahkan bisa ke Ella Rias Pengantin Batam di Bengkong Kolam Mas Blok E No. 22 RT 3 RW 19 , Sadai, Bengkong, Batam. Di sana anda bisa berkonsultasi secara gratis tentang bagaimana persiapan pesta, mau pake baju apa, hiburan apa, tempat, catering, orgen, tenda, kursi, alat pesta, dokumentasi, dll.
7. Memilih Catering
Pilihlah jasa Catering yang sudah terpercaya dan bisa menangani acara Pernikahan yang sudah terbukti agar anda tidak kecewa nantinya. Menu hidangan bisa anda diskusikan dengan pasangan anda dan pihak keluarga anda. Sebelum memilih menu ada baiknya anda minta lakukan tester dengan catering yang anda pilih. Kalau catering masak sendiri lakukan terter juga dan anda harus prepare tenaga yang akan mengerjakan baik juru masak, penyaji, yang membersihkan, transportasi makanan ke lokasi acara jika rumah dan tempat acara berjauhan.
8. Persiapan Fisik dan Mental
Setelah anda bisa memilik Perias Pengantin atau WO anda saatnya bisa berkonstrasi untuk mempersiapkan fisik anda dengan perawatan yang baik agar saat hari H nanti bisa Fit dan Aura anda bisa terpancar. Selain perawatan tubuh anda bisa mengikuti kursus sebelum pernikahan yang ada di Kantor KUA bagi yang Muslim dan no Muslim bisa ke Pemuka Agama anda sesuai agama dan kepercayaan anda. Dengan berdoa juga bisa mengurasi rasa stress atau bingung menjelang pernikahan.
9. Memilih Hiburan apa
Hiburan dalam Pernikahan memang bukan wajib, namun kalau ada hiburan baik orgen tunggal, campur sari atau Orkes bisa memberikan hiburan bagi tamu anda. Jadi pesta anda tidak sepi.
Bagi yang tidak suka musik moder bisa anda isi dengan hiburan akustik, nasyid, qasidah, dll
Selain hiburan musik anda bisa menggabung dalam acara anda dengan tarian adat anda bmisal taran Jawa, Sunda, Padang, Melayu, dll. hal ini akan bisa semakin memberikan nilai unik dari acara anda.
Persiapan berkas dan mendaftarkan diri ke KUA atau Catatan Sipil bagi Non Muslim.
Anda perlu mengurus berkas-berkas untuk menikah bagi muslim bisa ke kantor KUA, nanti petugas akan membantu anda syaratnya apa saja yang harus dipersiapkan.
10. Lakukan Gladi Resik atau Cek dan Ricek
Sebelum Hari H anda lakukan cek dan ricek atau Gladi Kotor dan Gladi Resik untuk melihat segala persiapan pernikahan yang akan dilaksanakan.

Semoga dengan 10 Tips Sukses Menggelar Pernikahan dari kami "Ella Rias Pengantin Batam" ini bisa memberikan manfaat bagi anda yang hendak melangsungkan pernikahan.

Kami juga menerima konsultasi gratis persiapan pernikahan silahkan datang ke Galeri kami
Ella Rias Pengantin Batam
Bengkong Kolam Mas Blok D No. 41 Batam
(Samping Perumahan Cahaya Garden Tahap II Batam)
081372703799
Panduan Lokasi Galeri silahkan klik Google MAP berikut https://goo.gl/maps/sqZwFguf4g42



Comments

Popular posts from this blog

Pengantin Adat Batak Toba di Kota Batam by Ella Rias Pengantin Batam

Make Up Prewedding Di Kota Batam, Ya Ella Rias Pengantin Batam

Wedding Syar'i Di Kota Batam Warna Peach by Ella Rias Pengantin Batam